Angka 3 dalam satuan tahun mungkin bukan waktu yg lama untuk sebuah pernikahan, 36 bulan atau 1096 hari tepatnya mungkin lebih terasa banyak dalam jumlah angkanya, yang jelas selama itulah hari-hari bersama kami lalui berdua. Tak dapat dipungkiri, semua tak pernah berjalan mulus, seperti yg kita semua yakini, tidak ada yang sempurna.
Apa yg kita ingat dari kenangan-kenangan yang terekam oleh kita?Nama tempat.. nama permainan.., nama teman.. atau kejadian, adalah hal-hal yang mungkin lambat laun bisa terlupa.
Tapi.. tidak dengan rasa, rasa senang.., rasa sedih.., yang akan terus kita bawa tanpa mudah tercecer di sepanjang perjalanan kita, dan semakin kita dewasa.., kita akan menyadari, bahwa di antara kenangan-kenangan tersebut ada satu rasa yang paling besar, yaitu.. CINTA.
Dengan Cinta, tidak ada hal yg tidak mungkin, selama dia masih hidup di antara kita, bahkan di saat paling lemah sekalipun, dia yang menjadi alasan semua ini masih ada, memberi warna indah di sela coretan kotor yg sudah kita buat.
Dulu.. jauh sebelum kumengerti, aku ragu apa benar daya & kekuatan yang Tuhan anugerahkan kepada satu rasa yang bernama cinta memang sebesar itu adanya, aku bukan orang yang mudah percaya dengan sesuatu, tanpa aku merasakan sendiri, aku tidak akan percaya begitu saja, anggapan mereka ternyata tidaklah keliru, mungkin lebih dari itu, lebih dari semua kata-kata yg mencoba menggambarkan kebesarannya, dan uniknya tiap-tiap orang tidak pernah sama mengartikannya, dan biarkan itu tetap jadi misteri Yang Kuasa.
Aku jadi teringat dengan yang namanya lubang hitam (black hole), para ilmuwan mengatakan itu ada, satu materi dengan kekuatan gravitasi tak terhingga, yang membuat semua materi sampai ke tingkatan atom bisa tertarik ke dalamnya, bahkan cahaya sekalipun terperangkap di dalamnya, yang menjadikan lubang hitam benar-benar tak dapat memantulkan cahaya. Mungkin seperti itulah misteri Cinta, banyak orang membicarakan kehebatannya, tapi sedikit yang bisa merasakannya.
Terimakasih untuk istriku yang telah memberi warna kehidupanku, telah mengajarkan ku arti menerima & mengerti tanpa harus bertanya alasannya.
The show must go on Hon, perbaiki semua kekurangan kita, jadikan semua yg buruk yang pernah terjadi sebatas mimpi buruk masa lalu saja, jadikan ia sebatas pelajaran paling berharga. Jangan menoleh terlalu jauh ke belakang, karena itu kan membuat leher kita sakit bukan??
Selamat hari jadi pernikahan kita yang ke 3, semoga Allah SWT selalu meridho langkah kita, Amin ya robbal 'alamin.
Sweet city 140409